SMANIKA KEMBALI GELAR PENSI SARAT BUDAYA SAMAWA
SMA Negeri 1 Sumbawa Besar kembali menggelar pentas seni (pensi) antarkelas, Minggu, 20 Oktober 2019 lalu. Kegiatan yang merupakan agenda tahunan untuk siswa kelas X ini diselenggarakan di halaman parkiran depan SMANIKA. Kemeriahan pensi ini diisi dengan berbagai lomba yang berkaitan dengan budaya Samawa, antara lain lomba taruna dadara, ngumang, tari kreasi Sumbawa, dan bakilung.
Menurut Ibu Sriyati Suud, selaku pembina kesenian sekaligus ketua penyelenggara, pensi ini merupakan wadah untuk menyalurkan kreativitas siswa sekaligus sebagai upaya pelestarian budaya Samawa. Melalui kegiatan ini, siswa diharapkan dapat mengembangkan jiwa seni tradisional khas Samawa. Lebih lanjut Beliau berharap, kegiatan ini dapat terus diselenggarakan di tahun-tahun mendatang sebagai bagian dari upaya untuk melestarikan budaya, khususnya budaya Samawa.
Dalam kegiatan ini, Cinta Sakinah dan Muhammad Fajrin Ramdhani berhasil menjadi Taruna Dadara Tahun 2019. Mereka berhasil menyisihkan pasangan-pasangan lain dari berbagai kelas. Sementara itu, lomba Bakilung diungguli oleh kelas X MIA 2 sedangkan lomba Ngumang dimenangkan oleh kelas X MIA 1. Adapun pemenang lomba tari kreasi Sumbawa adalah kelas X MIA 3.